WHAT'S NEW?
Loading...

Peradaban dan Pemikiran Islam Part 1 ( Drs. Darwin Harsono, M.Hum.) Universitas Islam Indonesia Fakultas Hukum



Pembuka dan Pengantar PPI

*Manusia dikaruniai "sense of cuiocaty" atau rasa ingin tahu
*Peradaban: Kumpulan ilmu dan pengetahuan serta aturan-aturan yang menunjang manusia untuk maju dan berbudaya
*Kemajuan dan peradaban islam telah menangkat nilai-nilai manusia serta meningkatkan martabat manusia
*Peradaban islam memajukan ilmu pengetahuan. Agama berjalin dengan ilmu
*Peradaban Islam: Perdaban Akhlak
*Pemikir=Mufakir--> Orang cerdik pandai yang pikirannya dapat dimanfaatkan orang lain
*Pikiran=Fikrah--> Hasil berpikir akal, ingatan, daya upaya angan-angan, gagasan niat, maksud
*Pemikiran=Tafakur--> Proses, cara, perbuatan memikir problem yang memerlukan pemikiran dan pemecahan
*Pikir=Fikrun--> Akal budi, kata hati 
*Berpikir=fakar: Menggunakan akal budi mempertimbangkan dan memutuskan sesuatu
*Memikirkan=Fakkara-Tafakkar adalah
1. Mencari Upaya untuk menyelesaikan sesuatu dengan menggunakan akal budi
2. Mengingat akan mengenangkan
3. Mementingkan diri atau mengutamakan diri 
4. Memperhatika, memperdulikan mengindahkan

Ali Imran: 3:14:95:102

*penyerahan diri: Istislam
*Realisasi Istislam: taat
*Mengaku sang pencipta (tauhid dan taat kepadanya secara ikhlas
*Jadi, agama allah yang dibawa Nabi Muhammad SAW berisi dan berintikan: Tauhid dan taat
*Agama fitrah yang sejalan dengan logika, akal ,tabiat
*Kebudayaan (culture) keseluruhan komplek yang terbentuk di dalam sejarah dan diteruskan dari angkatan ke angkatan melalui tradisi yang mencakup oranisasi sosial, ekonomi, agama, kepercayaan, kebiasaan, hukum, seni, teknik dan ilmu
*Kebudayaan bersifat sosial dan historis, evolusi budaya arab, budaya jawa, dan lain-lain
*Peradaban (civilization):
1. Menunjuk keadaan beradab, yaitu mempunyai tabiat baik, pengendalian diri
2. Pertumbuhan melalui perkembangan dan kecakapan yang memberanikan orang berkelakuan yang beradab
3. Kekhususan bangsa sendiri dan perbedaan kebudayaannya dari kebudayaan bangsa lain

*Beradab: Mempunyai adab,sopan, baik budi bahasanya telah maju tingkat kehidupan lahir batin
*Adab: Kesopanan, keikhlsan dan kebaikan budi pekerti, akhlak
*Memperadabkan: Mengusahakan supaya beradab meningkatkan taraf hidup membudayakan

@Peradaban: Kemajuan (Kecerdasan, kebudayaan)lahir dan batin hal yang menyangkut sopan santun budi bahasa, dan kebudayaan suatu bangsa
*Keadaban: Peri kesopanan, ketnggian tingkat kecerdasan lahir dan batin: kebaikan budi pekerti *budi bahasa)
*Ta'dib: Pendidikan tahdib
*Muaddib : pendidik
*Peradaban: Peradaban dari kata adab, adab berati kesopanan, kehormatan, budi bahasa, etiket, perdaban>kebudayaan (de haan)
*PeradabanL Seluruh kehidupan sosial, politik, ekonomi dan teknologi
*Peradaban: Semua bidang kehidupan untuk kegunaan praktis.

@Kebudayaan: Semua yang berasal dari hasrat dan gairah yang lebih tinggi dan murni yang berada diatas tujuan praktis dalam hubungan masyarakat, misalnya: Musik, seni, agama,ilmu, filsafat.
Jadi, lapisan atas: kebudayaan dan lapisan bawah: Peradaban

*Peradaban: Khazanah pengetahuan dan kecakapan teknis yang meningkat dari angkatan ke angkatan dan sanggup berlangsung terus
*Koentjaraningrat: Faham perdaban adalah bagian-bagian dari kebudayaan yang mempunyai sistem teknologi, seni bangunan, seni rupa, sistem kenegaraan, dan ilmu pengetahuan yang luas
*Untuk saat ini, pedaraban merupakan bagian dari kebudayaan yang bertujuan memudahkan dan menyejahterkan hidup.

*Peradaban Islam: Aktualisasi dan aktivitas perdaban manusia muslim sebagai refleksi dan ekspresi atas pengalaman keagamaan dan penghayatannya terhadap ajaran islam. 
*Ciri pokok peradaban atau kebudayaan islam:
1. Bernafaskan tauhid sebagai prinsip utama islam
2. Hasil buah pikir dan pengolhannya dimaksudkan untuk meningkatkan kesejahteraan dan membahagiakan manusia, karena Islam diturukan untuk rahmat bagi seluruh alam.
3. Manusia diciptakan untuk tugas ganda sebagai Abdi dan khalifah di muka bumi. Sebagai khalifah: manusia mengemban tugas mengolah dan memakmurkan bumi dan menjaga keindahannya. Peradaban dan kebudayaan islam bersifat konstruktif.

*Manusia adalah mahkluk keberkebudayaan: Dalam bentuk kekuatan mental spiritual, kecerdasan kesehatan fisik, jiwa seni. Solidaritas sosial dalam rangka pengabdiannya kepada Allah (Hablu minal-lah) dan khidmah kemanusiaan dan menjaga keharmonisan alam (Hablu min Al Nas)

*1. Al-Mu'amalah Ma'al lah
 2. Al- Mu'amalah ma'an nas
 3. Al- Muamalah ma'al madah

@Peradaban Islam: 
--> Kesopanan, akhlak, tata krama, dan sastra yang diatur syariat islam
--> Bagian-bagian dari kebudayaan Islam yang meliputi berbagai segi seperti moral, kesenian, ilmu pengetahuan: Meliputi juga kebudayaan yang mempunyai sistem teknologi, seni bangunan, sistem kenegaraan, dan ilmu pengetahuan yang luas.

*Al-Hujwiri: Peradaban Islam adalah suatu pelajaran dan pendidikan tentang kebajikan yang merupakan bagian dari sendi-sendi keimanan
*Kebudayaan: akal budi manusia yang bersifat batini, dimana akal budi tersebut mendorong manusia menciptakan sastra, seni dan sebagainya dalam rangka menggapai kehidupan yang lebih baik. (Nouruzaman Shiddiqi)
*Sedangkan Peradaban: Hasil Pengolahan Akal budi dalam bentuk lahiriyah 
*Ats-tsaqafah: Culture, kebudayaan= Aspek batini dari kehidupan individu dan kelompok manusia
*AL-madaniyah, al-Tamaddun=Peradaban>Al Janiba Al-Ilmi Wal-Maddau wal ikhtira (Aspek ilmu pengetahuan, materi dan penciptaan atau pengolahan dari kehidupan manusia).



@Kesimpulan:

1. Kebudayaan Islam adalah perwujudan dari otoaktivitas jiwa yaitu cipta (kognisi, rasa (afeksi) dan karsa (psikomotor) untuk dapat mencapai karya (perkembangan hidup) yang diatur oleh syariat islam. Kebudayaan muslim budaya insan muslim yang operasional dan caranya sesuai dengan islam. Kebudayaan Islam adalah: Kebudayaan yang timbul dalam masyarakat yang beragama Islam.
2. Kebudayaan barat adalah tindakan-tindakan manusia untuk mengerjakan dan memelihara kekuatan-kekuatan yang ada pada ilmu pengetahuan, politik, sosial, dll. Budaya aksi yang berakibat ilmu pengetahuan maju pesat. Kemajuan teknologi.

CONTACT:

ONLY Whatsapp: 087816678146
Line: AntariksaBabibank
YM: remis123@ymail.com
HP: 087816678146 [Recommended Fast Response]
 BBM: 79A1BA11[Recommended Fast Response]
Website: www.chinofashionjogja.com
Id Kaskus: riksasmp1
 IG: @Antariksariksa
Twitter: @Antariksariksa 

0 comments:

Post a Comment